badge

Selasa, 28 Juni 2016

Konsula, Direktori Dokter Dan Konsultasi Kesehatan Online



Pernah mengalami satu masa ketika sedang butuh dokter, tapi tidak bisa keluar rumah? Ingin konsultasi ke dokter tapi malas antri di rumah sakit? Kalau iya, mungkin kita  membutuhkan aplikasi yang satu ini. Karena aplikasi ini akan membantu kita terhubung dengan dokter dengan cara yang sangat mudah. 




Aplikasi ini namanya Konsula. Sebuah platform karya anak bangsa ini menyediakan solusi kesehatan online berbasis aplikasi telepon genggan dan website. Lewat Konsula, kita bisa berkonsultasi dengan dokter secara langsung. Pelayanan yang ditawarkan oleh aplikasi ini antara lain:


  1. Konsultasi dokter online. Kita bisa berkonsultasi dan bertanya seputar kesehatan kita dengan para dokter yang berpengalaman dan profesional.
  2. Direktori dokter dan rumah sakit. Dengan fitur ini, kita bisa tahu rumah sakit mana yang terdekat lengkap dengan alamat dan nomor kontak. 
  3. Pembuatan janji dengan dokter secara online. Dengan fitur ini kita bisa membuat janji dengn dokter atau klinik dengan cepat dan mudah. 
  4. E-store. Kita bisa menemukan paket-paket kesehatan dan penawaran yang menarik dari rumah sakit, klinik dan laboratorium yang bekerjasama dengan Konsula. 
Konsula telah bekerjasama dengan 2000 lebih tenaga kesehatan di Inodonesia. Namun, baru sekitar 20 dokter yang tergabung dalam teledokter/telemedis dimana kita bisa berkonsultasi secara online. Bertanya seputar keluhan kesehatan yang sedang dialami akan jadi lebih mudah dan cepat. Karena, tidak perlu pergi ke rumah sakit. 

Pendiri Konsula

Menurut dr. Putri Nilam Sari salah satu dari tim telemedis, para dokter akan mulai online dari pukul 8 pagi hingga 11 malam. Setiap pasien akan mendapatkan kesempatan konsultasi dengan durasi 15 menit. Menurut dr. Putri, batasan waktu konsultasi ini adalah untuk memberikan kesempatan pasien yang lain untuk berkonsultasi juga. Ketika pertama kali Konsula diluncurkan, ada sekitar 100 orang yang berkonsultasi dalam waktu 8 jam. Itu membuat para dokter memberi batasan waktu agar semuanya bisa mendapatkan pelayanan. 

Aplikasi konsula ini sebenarnya telah diluncurkan sejak April 2016. Dan saat ini, Konsula telah menjalani proses pembaharuan ke versi 1.1.2 dan makin meningkatkan kulitasnya. Untuk saat ini, kita bisa berkonsultasi dengan dokter secara gratis. Namun, kedepannya Konsula akan memberikan tarif namun berjanji bahwa harga yang nantinya diterapkan tidak terlalu mahal. 

Klik Gambar Untuk Unduh Konsula 



Saat ini, sudah ada 8.000 pengguna android yang menggunakan aplikasi Konsula. Dan, dalam waktu kurang dari dua bulan sejak diluncurkannya, sudah ada 4.000 konsultasi berupa chat dokter yang sudah terjadi. Ini menunjukkan bahwa konsultasi online yang ditawarkan oleh Konsula memang disukai dan memberikan manfaat positif bagi masyarakat. 



Lewat aplikasi Konsula, kita bisa sangat terbantu dalam hal konsultasi kesehatan. Jika punya keluhan kesehatan, jangan ragu untuk menggunakan aplikasi Konsula untuk berkonsultasi dengan dokter. Jadi, untuk sekedar berkonsultasi kita tidak perlu meninggalkan aktifitas di rumah atau kantor. Mudah dan praktis, kan. 


1 komentar:

  1. Wah.. konsultasi dokter bisa online pula ya mBA.. Ini membuktikan bahwa dunia digital semakin berkembang pesat ya Mba.. bisa meng-cover segala kebutuhan kita..

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...