badge

Sabtu, 10 Desember 2016

Kenal Lebih Dekat Sale Stock Indonesia, Yuk



Siapa yang hobi belanja online? Pasti banyak ya yang tunjuk tangan, termasuk saya. Karena, sekarang belanja online kan sudah menjadi bagian dari gaya hidup. Lalu, siapa yang hobi hunting tempat belanja online yang murah-murah? Pasti banyak juga deh. Buat perempuan, kalau ada yang lebih murah kenapa beli yang mahal, ya kan. Kalau ada yang diskon kenapa ngga dimanfaatkan. Hampir semua perempuan itu suka sale. Bisa dapat barang berkualitas dengan harga yang murah bagi perempuan adalah sebuah prestasi :) 


Kalau mau dihitung-hitung, di Indonesia itu banyak sekali online shop. Mulai dari kelas instagram, bbm, hingga yang punya website sendiri. Dan semua pasti punya ciri khasnya masing-masing. Seperti e-commerce yang satu ini, yang mengawali karirnya dari online shop bbm. Maksudnya online shop ya jualannya lewat bbm. Namanya, Sale Stock Indonesia. 

Jujur, saya baru kenal dengan Sale Stock Indonesia setelah membaca postingan Nuniek Tirta. Tulisannya sukses membuat saya penasaran dan ingin tahu lebih jauh soal Sale Stock Indonesia. Seperti gayung bersambut, grup Indonesia Lifestyle Digital Influencer (ILDI) yang digawangi oleh Nuniek Tirta, mengajak jalan-jalan ke pabrik Sale Stock Indonesia. Siapa yang tidak senang dan penasaran. 

Jadilah kami yang tergabung di ILDI, diajak untuk kenalan lebih dekat dengan Sale Stock pada tanggal 20 November 2016 yang lalu. Lokasi kantor dan pabriknya ada di daerah Cikokol, Tangerang dengan waktu tempuh dari Jakarta itu tidak sampai 1 jam. Karena memang tidak macet sih jadinya cepat. 

Saat tiba di lokasi, kami diminta untuk makan siang dulu. Duh, jadi enak ya. baru datang sudah disuruh makan aja. Karena memang sudah waktunya makan siang juga, jadi pas. Barulah acara dimulai setelah kami selesai makan siang. 

Sale Stock Adalah Cinta Seorang Suami untuk Istri 

Iya, Sale Stock adalah bukti cinta seorang suami untuk istrinya. Cinta Lingga Madu untuk Ariza Novianti. Cinta yang dipersembahkan yang berawal dari sebuah kekecewaan. 

Jadi ceritanya, satu hari Ariza ingin sekali membeli sebuah baju. Sebagai suami yang sangat sayang pada istrinya, Lingga pun membelikan Ariza baju yang diinginkan. Harganya tidak murah. Namun, betapa kecewanya Lingga ketika baju yang dibeli istrinya itu dijual dengan harga yang sangat murah satu minggu kemudian. Lingga merasa dibohongi dan kesal. Mencoba menghubungi toko tersebut namun tidak dapat jawaban yang memuaskan. Sampai Lingga merenung dan merasa kalau kejadian itu tidak adil. Masa jualan sampai segitunya. Membohongi konsumen bukan jalan yang baik dalam berbisnis. 


Kejadian itulah yang akhirnya membuat Lingga mendirikan Sale Stock Indonesia pada akhir 2014 Lingga ingin membuktikan kalau fashion adalah hak semua masyarakat. Karena, kebutuhan sandang adalah hak semua masyarakat. Jadi tidak seharusnya harga kebutuhan tersebut dipermainkan. 

Sale Stock pertama kali dijalankan di garasi rumah. Berbekal tabungan yang sebenarnya disiapkan untuk biaya pendidikan anak, Lingga dan Ariza pun memulai bisnisnya. Sale Stock memproduksi sendiri produk fashion yang mereka jual. Sale Stock ingin kalau fashion yang berkualitas itu bisa dirasakan oleh semua masyarakat di seluruh Indonesia. Slogan Fashion Untuk Kita Semua seakan membuktikan bahwa produk fashion berkualitas itu tidak selalu mahal. Harga jujur yang ditawarkan Sale Stock sukses membuat e-commerce yang satu ini banyak diminati. 

Perbedaan Sale Stock dari e-commerce lain adalah pemberlakuan gratis ongkir ke seluruh Indonesia. Jadi, mau kapan saja belanja di Sale Stock, kita tidak akan dibebankan ongkos kirim. Asik kan. Mau belanja sebanyak apapun, tidak perlu khawatir dengan ongkos kirim. Kelebihan ini lah yang membuat Sale Stock banyak diminati dan hingga kini sudah melayani satu juta pesanan. 

Mau Tahu Siapa Soraya? Itu Loh Yang Lagi Digendong :) Ternyata Anak Lingga dan Ariza :) 

Lingga Madu adalah sosok yang sangat humble banget menurut saya. Terlihat sekali ketika dia menyambut kedatangan kami. Walau memiliki e-commerce yang saat ini sudah cukup dikenal dan besar, tapi dia masih agak malu-malu. Bahkan dari informasi yang diberikan mba Nuniek, Lingga dan Ariza meman agak tertutup dengan media. Makanya, jarang sekali ada yang mengangkat berita soal Sale Stock Indonesia. 

Ketika ditanya kenapa tertutup pada media, Lingga hanya mengatakan kalau dia dan istirnya bukan orang yang pandai berbicara di depan umum. Jadi, pasangan suami istri ini lebih memilih menjalani bisnisnya tanpa sorotan media. Walau tidak disorot media, Sale Stock tetap bisa eksis. Dan, kami dari ILDI merasa beruntung diperkenankan mampir dan kenalan lebih dekat dengan e-commerce yang satu ini. 

Lihat-Lihat Pabriknya Yuk 

Setelah sesi perkenalan, saya bersama teman-teman ILDI yang lain diajak untuk keliling pabrik. Melihat-lihat ruangan para designer, area jahit, hingga area penyimpanan bahan. Pabriknya sangat besar, bersih, dan rapih. Semuanya tertata dengan baik sehingga enak sekali dilihat. 

Kami melewati ruangan kerja yang luas tanpa sekat. Di situlah Lingga bekerja bersama karyawannya yang lain. Bagi Lingga karyawan adalah teman dan partner jadi ya sudah sepatutnya diperlakukan dengan baik. 




Ada mural yang bagus-bagus sekali menghiasi dinding. Lingga memang sengaja mendesain ruang kerja dengan sangat menarik sekali supaya para karyawan pun semangat. Karena, Ruang kerja yang nyaman pasti akan memberikan mood yang baik untuk bekerja. Kalau mood sudah baik, target pekerjaan yang banyak pasti tidak jadi masalah kan. Ada ruang designer yang memang khusus. Karena, para designer memang membutuhkan ruang khusus agar ide kreatif mereka terus muncul. 


Lalu, kami diajak melihat gudang penyimpanan kain. Iya, Semua produk fashion yang dijual Sale Stock itu diproduksi sendiri. Ingat, produksi sendiri. Sale Stock memiliki designer sendiri dan memproduksi sendiri produk fashion mereka. Ada banyak sekali stok kain yang tersusun rapi. Wah, kalau yang hobi buat baju pasti akan mupeng sekali lihat kain segitu banyaknya. Bagus-bagus pula tuh. 

Lingga dan Ariza memang memiliki standar khusus untuk pemilihan kain. Semua kain yang masuk ke gudang, harus melalui pengecekan yang ketat. Ada mesin khusus yang digunakan untuk mengecek kainnya. Kalau ditemui kecacatan, maka akan segera dikembalikan dan tidak akan dipakai. 


Setelah melihat-lihat kain yang super banyak dan bikin mupeng itu, kami diajak untuk melihat area jahit. Daya tidak tahu berapa jumlah mesin jahit disana karena memang tidak sempat tanya juga. Yang jelas, jumlahnya sangat banyak. Di area inilah, semua produk fashion dibuat. O iya, karena kami mengunjungi Sale Stock di hari libur, makanya tidak ada aktivitas di pabrik. Jadi, ya tidak bisa lihat bagaimana para karyawan menjahit baju-baju yang akan dijual di Sale Stock. 

Fashion Berkualitas Harga Jujur 

Sale Stock memang masih seumur jagung. Tapi, mampu membuktikan bahwa produk fashion yang bagus itu bisa dinikmati semua masyarakat. Lewat kunjungan ini, saya berani menyimpulkan bahwa Sale Stock memang beda. Berbeda karena : 
  • Teknologi Super Keren. Saat Lingga memberi tahu soal teknologi yang dipakai, awalnya saya tidak terlalu mengerti. Karena memang bahasanya terlalu IT sekali :p  Jadi, Lingga menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI). Karena memang basic nya Lingga adalah IT, jadi mudah saja baginya untuk menggunakan teknologi ini. Jadi, dengan AI ini bisa diketahui selera user seperti apa. AI mencatat setiap pergerakan user, dimana saja user akan berhenti untuk melihat-lihat dan berapa lama user melihat. Dengan begitu, Sale Stock bisa memprediksi selera user tersebut dan akan memberikan pilihan-pilihan yang sesuai selera user itu. Keren ya. Menurut saya keren banget. 
  • Produksi Sendiri. Sudah saya tulis diatas ya kalau semua produk fashion yang dijual memang benar-benar diproduksi sendiri. Sale Stock punya desinger sendiri yang mendesain baju-baju di Sale Stock. Dan, Hangtag di setiap produk pun memakai nama Sale Stock. 
  • Sapaan Unik. Bagi yang pernah buka web atau aplikasi Sale Stock, pasti tahu deh soal sapaan yang biasa digunakan. "sedang cari apa sis" "ada yang bisa Soraya bantu?" "yakin ngga jadi beli, sis?" Iya, lucu ya. Jadi berasa banget kan ya belanja di online shop :)
  • Gratis Ongkos Kirim Selama-Lamanya. Keren deh yang ini. Biasanya kalau belanja online itu harus mikirin ongkirnya juga. Tapi, kalau belanja di Sale Stock tidak perlu mikirin soal ongkir karena free selama-lamanya. Mau belanja sebanyak-banyaknya, tidak perlu khawatir ya. 
  • Harga Jujur. Tagline ini yang menjadi daya tarik. Bagi yang belum tahu, mungkin bingung ya maksudnya apa sih harga jujur itu. Karena pengalaman tidak menyenangkan yang dialami Lingga itulah, akhirnya Sale Stock berani menyebut dirinya sebagai penyedia produk fashion berkuliatas (karena produksi sendiri) dengan harga jujur (tidak mahal). 
Seru ya. Bagi saya, pengalaman mengunjungi Sale Stock Indonesia ini membuat saya yakin kalau fashion berkualitas degan harga jujur itu ada. Dan ini semakin membuat saya lebih mencintai produk anak bangsa. Bangga karena masih ada yang memikirkan bagaimana pakaian yang bagus itu bisa dipakai oleh semua lapisan masyarakat. Bangga dengan Lingga dan Ariza yang membangun Sale Stock hingga bisa menjangkau masyarakat mulai dari Sabang sampai Marauke. 

The last, saya makin cinta fashion Indonesia, bagi saya Indonesia tetap yang terbaik. 


We Are ILDI (foto by nuniek)

7 komentar:

  1. Duh ngeliat kain-kain bertumpuk segitu banyaknya bikin ngiler ya mba... :D

    BalasHapus
  2. Keren banget ya, wah kesempatan langka bisa ke sana, Barokallah Suci.

    BalasHapus
  3. Aku lihat produknya di Instagram.. kece-kece dengan harga yang terjangkau pula :D
    #superaffordablestyle :)

    BalasHapus
  4. Iih baru tau sale stock Indonesia ini, nanti coba cek2 ah :D

    BalasHapus
  5. Sale stock iklannya sering muncul di timeline FB saya. Pengen sih sesekali cobain beli baju di sana :)

    BalasHapus
  6. kalo udah lgsung ke pabrik kayak gini, pasti harganya lebih murah ya mbak ????

    BalasHapus
  7. Hua pabriknya banyak muralnya lucu.... tapi emang keren mas lingga dan istri,,, bukti cinta yang hasilnya maksimal lah Sale Stock ini .. hehhehe

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...