badge

Jumat, 22 Oktober 2021

Saatnya Wujudkan Mimpimu Di Kompetisi 500 Juta Kwikku

 

Bisa dibilang, kemampuan saya menulis berkembang setelah saya masuk dalam komunitas literasi. Sebuah komunitas literasi besar dan ternama, yang telah melahirkan banyak sekali para penulis kawakan. Belajar hampir satu tahun, dengan beragam materi kepenulisan yang lengkap. Saya cukup bangga bisa menjadi bagian dari komunitas literasi. Karena, pada akhirnya dari sanalah saya memulai karir saya sebagai blogger. 

Sejak SMP, saya memang sudah memulai menulis. Buat saya, menulis adalah penyembuh (healing). Bisa menumpahkan segala rasa, tanpa banyak bicara. Bisa menuliskan mimpi walau terkadang ekspetasi terlalu tinggi. Ide tak masuk akal yang berkeliaran di kepala, bisa saya tumpahkan dalam sebuah cerita. 

Hingga pada 2013, saya memberanikan diri masuk dalam lingkaran para penulis. bersemangat dalam menerima segala ilmu. Walau harus menjadi satu-satunya peserta yang belajar sambil membawa bayi, tidak membuat semangat saya hilang. Justru itu menjadi pelecut, bahwa seorang ibu tak boleh berhenti belajar. 

Mimpi di dunia literasi saya masih tetap sama, memiliki satu novel solo. Tak berbangga dengan 11 buku antologi saja. Karena senior pernah bilang, apalah arti penulis tanpa buku solo. Ya, sampai saat ini saya berusaha menyelesaikan novel yang terbengkalai. Terlalu asik dengan menulis blog, hingga lupa kalau imajinasi dalam novel yang saya mulai, perlu diselesaikan. 

Kompetisi Yang Akan Mewujudkan Mimpimu

Bukan tidak pernah saya ikut dalam sebuah kompetisi menulis. Namun alih alih menang, saya lebih banyak kalah. Kecewa, tentu. Saya bukan malaikat yang tak punya rasa kecewa. Saya memutuskan menggeluti dunia blogging. Dunia yang masih memiliki korelasi dengan dunia menulis. Hingga kini, saya masih menulis. 

Buat kamu, yang menggandrungi dunia menulis, kamu layak mengikuti kompetisi kwikku tahun ini. Kompetisi menulis, yang menyiapkan hadiah dalam jumlah yang hampir tidak masuk akal. Jadi, kamu yang harus menjadi salah satu peserta yang bisa mengirimkan karya terbaik. Agar kesempatan menjadi terbuka lebar. 

Kompetisi Kwikku 500 Juta


Kompetisi 500 Juta Kwikku merupakan kompetisi menulis novel, webtoon, dan membuat design cover yang diselenggarakan oleh Kwikku untuk mencari karya-karya terbaik dari para kreator Indonesia. 

Tahun 2020 lalu, jumlah karya yang masuk 7.000 lebih karya. Tahun ini, bukannya tak mungkin jumlah karya yang akan masuk melebihi tahun sebelumnya. Untuk lebih jelas tentang kompetisi ini, jangan berhenti untuk membaca informasi ini, sampai selesai. Berikut syarat dan ketentuan Kompetisi 500 juta Kwikku 2021. 

Syarat Umum 

  • Peserta wajib follow akun media sosial Kwikku (Instagram @kwikku) 
  • Install aplikasi Kwikku di Play Store
Ketentuan Umum 
  • Karya harus orisinil, tidak menjiplak karya orang lain
  • Tidak mengandung unsur SARA dan konten dewasa 
  • Peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 karya 
  • Karya yang diikutkan dalam kompetisi boleh karya yang telah dipublikasikan di patform lain, atau telah diikutkan dalam kompetisi lain
  • Kwikku memiliki first option atas hak terbit dan hak eksplorasi untuk karya pemenang
Ketentuan Novel 
  • Jumlah minimal kata dalam satu novel adalah 55.000
  • Naskah yang dipublikasi akan dikurasi oleh tim Kurator 
Ketentuan Webtoon 
  • Terdiri dari minimal 5 episode 
  • Minimal 30 panel atau 30 slice per episode (ukuran file per slice adalah 700x1000px maksimal 400kb)
  • Webtoon yang terpilih, harus menyelesaikan seluruh episode 
  • Webtoon yang dipublikasi akan dikurasi oleh tim Kurator 
  • Webtoon yang terpilih sebagai pemenang, akan menjadi eksklusif di platform Kwikku

Ketentuan Book Cover 

  • Ukuran cover berdimensi 14:21 (maksimal 2000x3000px) dengan ukuran file maksimal 15 Mb 
  • Tidak mengandung gambar yang mengandung hak cipta
  • Cover yang dipublikasi akan dikurasi oleh Tim Kurator
Timeline dan Juri Kompetisi 

Agar tidak terlewat dan bisa menyiapkan naskah terbaik, perhatikan timeline dalam kompetisi 500 juta Kwikku ini ya. 
  • Pengiriman naskah : 4 September sampai 4 Desember 2021
  • Short list naskah : 5 Desember - 12 Desember 2021 
  • Penjurian : 13 Desember - 3 Januari 2022
  • Pemenang : 5 Januari 2022
Kompetisi 500 Juta Kwikku


So, masih ada waktu untuk menyelesaikan novel, webtoon, ataupun book cover terbaik untuk kompetisi ini. Penasaran siapa yang akan menilai karya-karya yang masuk? baik, silakan diintip dewan juri yang nanti menilai dan memilih karya terbaik. Karya yang nantinya dinobatkan sebagai karya terbaik dalam kompetisi 500 juta Kwikku tahun 2021 ini.

Kompetisi 500 Juta Kwikku


Hadiah 

Bertarung dalam sebuah kompetisi itu tidaklah mudah. Kita harus memberikan yang terbaik agar masuk dalam kriteria pemenang. Tidak dipungkiri juga, kalau hadiah adalah hal yang paling diincar dari sebuah kompetisi. 

Untuk kompetisi dari Kwikku ini, hadiah yang disiapkan hampir tidak masuk masuk akal. Ya, kira-kira begitulah menurut para juri. Hadiah yang diganjar tidak sedikit, ya setengah milyar itu tidak sedikit kan?

Kompetisi 500 Juta Kwikku


Kirim Karya Terbaikmu, Sekarang! 

Selesaikan karya terbaikmu, lalu kirim. Gunakan kesempatan baik ini untuk menguji ketangguhan dan kreativitasmu. Tidak ada yang tidak mungkin. Berikan yang terbaik yang kamu bisa. Tangkap ide-ide yang berkeliaran. Kemas dalam sebuah mahakarya, yang nantinya akan kamu banggakan. 

Jangan takut gagal, sebelum mencoba. Karena jika kamu menang, lelahmu terbayar. Namun, jika belum diberi kesempatan menang, setidaknya kamu bangga karena telah melakukan yang terbaik. Bertarung saja dulu, dengan bekal terbaikmu. 



1 komentar:

  1. Wah ini mah menggiurkan buat penulis hemm hadiahnya gak main-main, jadi pengin ikut. Kwikku keren banget.

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...